Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Global Connections
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Istana Sampaikan Duka dan Pastikan Pendampingan untuk Stella Christy Usai Kecelakaan Suami di AS

        Istana Sampaikan Duka dan Pastikan Pendampingan untuk Stella Christy Usai Kecelakaan Suami di AS Kredit Foto: Istihanah
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi menyampaikan duka cita atas musibah kecelakaan yang dialami suami Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Stella Christy saat melakukan aktivitas ski di Amerika Serikat. Pernyataan tersebut disampaikan Prasetyo di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (20/1/2026).

        “Kami juga turut berduka cita. Pada saat kejadian, Ibu Wamen menghubungi saya, dan karena prosedural untuk terbang ke Colorado, kalau tidak salah Amerika Serikat, untuk menjenguk suami, kami sudah berkoordinasi dengan KBRI untuk membantu semaksimal mungkin. Kita doakan semoga baik-baik saja,” ujar Prasetyo.

        Baca Juga: Mensesneg Ungkap Prabowo Beri Teguran ke Para Menteri di Retret

        Sebelumnya, melalui unggahan Instagram Story pada Selasa (20/1/2026), Stella Christy mengungkapkan bahwa suaminya mengalami kecelakaan serius saat bermain ski di Aspen.

        Ia menyebut kecelakaan tersebut terjadi setelah pertemuannya dengan para fisikawan dan pakar kecerdasan buatan, serta menyampaikan bahwa dirinya sedang dalam perjalanan menuju Amerika Serikat.

        Dalam unggahannya, Stella juga memperkenalkan suaminya kepada publik. Ia menyebut suaminya, Prof. Bartek, merupakan seorang fisikawan ternama di dunia.

        “Ini suami saya, Prof. Bartek, seorang fisikawan ternama di dunia. Belahan jiwa saya,” tulis Stella.

        Pemerintah memastikan akan terus memberikan pendampingan dan dukungan yang diperlukan melalui perwakilan RI di Amerika Serikat serta mendoakan agar kondisi korban segera membaik.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Istihanah
        Editor: Istihanah

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: