Dibanding Bitcoin (BTC), Tether Nyatanya Lebih Pilih Investasi di Emas
Kredit Foto: Unsplash/ Bermix Studio
Penerbit Stablecoin Terbesar, Tether mengungkapkan bahwa pihaknya lebih memilih mengalokasikan sebagian besar portofolio investasinya untuk emas dibandingkan dengan Bitcoin (BTC).
Chief Executive Officer (CEO) Tether Paolo Ardoino mengatakan bahwa pihaknya akan berinvetasi dalam emas hingga 15%. Sementara untuk bitcoin, pihaknya hanya akan mengalokasikan hingga 10%.
Baca Juga: Tambang Emas Pani Mulai Irigasi Heap Leach, Targetkan Produksi Perdana Kuartal I-2026
“Untuk portofolio kami sendiri, masuk akal jika kami memiliki sekitar 10% di bitcoin. 10%-15% sementara di emas,” ujar Ardoino, dilansir dari Reuters, Kamis (29/1).
Ardoino tidak mengungkapkan nilai total portofolio investasi perusahaannya maupun porsi emas fisik secara nominal. Ia juga menggambarkan pilihannya antara bitcoin dan emas sebagai keputusan yang sulit.
“Sulit menentukan mana yang saya sukai lebih. Ini seperti punya dua anak dan harus memutuskan mana yang lebih cantik,” katanya.
Tether juga menyatakan ingin mempertahankan kepemilikan langsung atas emas fisik yang disimpan di Swiss. Perusahaan juga menegaskan tidak memiliki target pembelian emas tertentu dan akan mengevaluasi keputusannya secara kuartalan.
Baca Juga: Alasan Bitcoin (BTC) Kalah Pamor Sama Emas, Analis: Kripto Permainan Anak Muda
“Dunia saat ini tidak berada dalam kondisi yang bahagia. Emas mencetak rekor tertinggi hampir setiap hari. Mengapa? Karena semua orang merasa takut,” kata Ardoino.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: