Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

United Tumbangkan Sunderland 3-1, Ibra Sumbang Gol

United Tumbangkan Sunderland 3-1, Ibra Sumbang Gol Kredit Foto: Theguardian.com
Warta Ekonomi, London -

Manchester United memperpanjang laju tidak terkalahkannya menjadi 11 pertandingan di semua kompetisi setelah Daley Blind, penyerang Zlatan Ibrahimovic, dan pemain pengganti Henrikh Mkhitaryan membawa mereka menang 3-1 atas tamunya Sunderland pada Senin (26/12/2016).

Tembakan bek kiri Blind membawa United memimpin melalui tembakannya pada menit ke-39 setelah Ibrahimovic memberikan umpan kepadanya. Penyerang jangkung asal Swedia itu menggandakan keunggulan timnya dengan penyelesaiannya pada menit ke-82 untuk menjadi gol ke-17nya musim ini.

Mkhitaryan menutup keunggulan United dengan sepakan tumitnya setelah mendapat umpan silang Ibrahimovic dari sisi kanan, meski tayangan-tayangan ulang televisi mengindikasikan bahwa pemain Armenia itu berada dalam posisi offside. Penyerang Fabio Borini memberi sedikit kegembiraan bagi para penggemar Sunderland dengan sepakan volinya yang berbuah gol hiburan.

Hasil ini membawa United, yang juga merayakan kemenangan beruntun keempatnya di Liga Inggris, menduduki peringkat keenam dengan 33 angka dari 18 pertandingan. Sunderland, yang diarsiteki mantan manajer United David Moyes, tetap berada di peringkat ke-18. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sucipto

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: