PT Nusantara Jaya Sentosa (NJS) yang merupakan main dealer PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memproyeksikan penjualan seluruh varian mobil sebanyak?6.350 unit di Jawa Barat pada tahun 2017. Adapun, tahun 2016 lalu pihaknya mencatatkan penjualan sebanyak 4.900 unit.
"Kita targetkan untuk penjualan tahun ini mencapai 6.350 unit," kata General Sales Marketing?NJS Andi Widjaja kepada wartawan di Bandung,?akhir pekan lalu.
Andi menambahkan bahwa dalam mendongkrak penjualan pihaknya merilis varian anyarnya Suzuki Ignis. Secara bisnis, dengan hadirnya Ignis, pihaknya optimis bisa mendongkrak kinerja penjualan. Dia berharap Suzuki Ignis menjadi backbone baru sehingga mampu merebut dua besar pasar pada kelasnya.
"Mudah-mudahan dengan hadirnya Suzuki Ignis ini bisa merebut dua besar pasar pada kelasnya," ungkapnya.
Khusus Suzuki Ignis, yang dibandrol on the road (OTR) Jabar Rp142,5 juta tipe GL M/T dan Rp162,5 juta tipe GX M/T ini, Suzuki menargetkan penjualan sebanyak 800 unit.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Cahyo Prayogo
Advertisement