Pemerintah Tingkatkan Kualitas Kesehatan, Prodia Siap Perluas Jaringan
PT Prodia Widyahusada Tbk (PRDA) menyampaikan, hingga kuartal pertama tahun ini pihaknya telah menambah 9 unit Point of Care (POC), 2 laboratorium Rumah Sakit dan meresmikan Prodia Womens Health Centre (PWHC) sebagai pusat kesehatan khusus bagi perempuan berbasis women-wellness yang pertama di Indonesia dengan teknologi diagnostik terbaru.
"Sesuai komitmen kami pada saat IPO, Prodia akan terus memperluas jejaring layanan dan menambah pemeriksaan baru di berbagai jejaring Prodia. Upaya Prodia ini juga sejalan dengan kebijakan pemerintah yang terus mendorong peningkatan kualitas kesehatan masyarakat Indonesia" jelas Direktur Keuangan Prodia, Liana Kuswandi, di Jakarta, Selasa (9/5/2017).
Dalam 5 tahun ke depan, Liana menambahkan, Prodia akan menambah 2 laboratorium rujukan berskala regional di Sumatera dan Jawa, 33 laboratorium klinik dan 12 klinik khusus baru. Perseroan juga akan menambah 20 POC Service dan 5 laboratorium Rumah Sakit per tahun.
"Melalui rencana strategis ini Prodia akan berusaha untuk tetap menjadi pemimpin di laboratorium swasta dan menjadi referensi laboratorium di seluruh Indonesia dengan konsep wellness health care,"tuturnya.
Direktur Utama Prodia Dewi Muliaty menjelaskan, Prodia merupakan salah satu emiten baru di Bursa Efek Indonesia (BEI) yang melakukan Initial Public Offering (IPO) pada 7 Desember 2016. IPO merupakan bagian dari strategi Prodia untuk mencapai visi perusahaan menjadi pusat layanan kesehatan terpercaya menuju Next Generation Medicine. Dengan rekam jejak dan kualitas SDM yang teruji, Perseroan optimis akan mampu melayani kebutuhan masyarakat Indonesia dan menjadi tuan rumah di negeri sendiri.
"Konsep pengelolaan kesehatan di Prodia di masa depan akan berbasis individual (personalized medicine). Dengan pengelolaan kesehatan berbasis personalized medicine ini, pelanggan umum dilayani di klinik Prodia Health Care (PHC), sementara klinik khusus akan melayani layanan personal seperti Prodia Children Health Centre (PCHC), Prodia Women.s Health Centre (PWHC), dan Prodia Senior Health Centre (PSHC). Pengembangan bisnis ini sesuai dengan tren global dan menyesuaikan kebutuhan kesehatan masyarakat Indonesia yang juga terus meningkat" ujarnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Hafit Yudi Suprobo
Advertisement