Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ridwan Kamil Ajak Masyarakat Bijak Gunakan Medsos

Ridwan Kamil Ajak Masyarakat Bijak Gunakan Medsos Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Bandung -

Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil mengajak seluruh masyarakat untuk bijak dalam menggunakan media sosial, dengan cara tidak mengunggah konten sensitif yang dapat menyinggung perasaan orang lain.

"Bijak menggunakan medsos, sebab tulisanmu, harimau mu. Jadi harus hati-hati," ujar Ridwan Kamil di Bandung, Sabtu (3/6/2017).

Pria yang akrab disapa Emil ini menuturkan, siapapun yang menulis status atau unggahan di medsos harusnya menerapkan nilai-nilai Pancasila, yakni sikap saling menghargai. "Jadi pada siapapun yang menulis status punya rasa Pancasila, menghormati perasaan orang lain," kata dia.

Namun di sisi lain, ia menyesalkan kasus persekusi yang dilakukan salah satu organisasi masyarakat. Menurutnya, karena perbedaan pemahaman tidak boleh dengan persekusi apalagi mengintimidasi secara fisik. "Anak-anak itu perlu dididik bukan dengan cara-cara fisik seperti itu," kata dia.

Menurutnya, kejadian ini haruslah menjadi kasus terakhir serta menjadi bahan pelajaran bagi semua agar bijak dalam menggunakan media sosial. "Juga pelajaran bagi kita semua supaya kita hidup damai dengan menjaga diri," kata dia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rizka Kasila Ariyanthi

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: