Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pelindo IV Gelar Jalan Sehat di Sorong

Pelindo IV Gelar Jalan Sehat di Sorong Kredit Foto: Tri Yari Kurniawan
Warta Ekonomi, Makassar -

PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) IV menggelar Jalan Sehat di Kota Sorong, Papua Barat, Sabtu (12/8/2017). Kegiatan tersebut merupakan rangkaian program BUMN Hadir untuk Negeri?dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72 pada tahun ini.

Direktur Utama PT Pelindo IV Doso Agung mengungkapkan bahwa pada tahun ini pihaknya bersama PT Asabri dan Perum Perhutani diberikan amanah dari Kementerian BUMN untuk menghelat program BUMN Hadir untuk Negeri?di Sorong. Dikatakannya, salah satu kegiatan yang akan memeriahkan program BUMN itu adalah Jalan Sehat.

"Dalam program BUMN Hadir untuk Negeri 2017 terdapat empat kegiatan yang dilaksanakan. Rinciannya yakni Siswa Mengenal Nusantara (SMN), Bedah Rumah Veteran, Jalan Sehat, dan puncaknya nanti yaitu Upacara Bendera HUT Kemerdekaan RI ke-72," kata Doso dalam siaran persnya kepada Warta Ekonomi di Makassar.

Khusus SMN dan Bedah Rumah Veteran, Doso menyebut sudah berjalan sejak Januari 2017. Sedangkan untuk Jalan Sehat, sambung dia, baru dilaksanakan pada Sabtu (12/8/2017)?di Sorong. Adapun, Upacara HUT Kemerdekaan RI akan dilaksanakan pada 17 Agustus nanti.

"Pusat kegiatan juga di Sorong," tuturnya.

Doso menuturkan untuk Jalan Sehat, pihaknya menyasar sekitar 1.200 peserta yang terdiri dari masyarakat umum dan keluarga BUMN. Rencananya, pihaknya juga melibatkan UMKM binaan BUMN dan pedagang daerah setempat untuk membuka stand kuliner gratis di sekitar lokasi kegiatan.

Peserta Jalan Sehat dilepas oleh Sekretaris Perusahaan Pelindo IV Iwan Sjarifuddin. Para peserta menempuh jarak 5 km dengan start dari PT Pelindo IV Cabang Sorong, tepatnya di Terminal Penumpang Pelabuhan Sorong.

"Diharapkan dengan kegiatan Jalan Sehat ini tercipta sinergi yang lebih baik dan harmonisasi antar BUMN. Juga sebagai ajang silaturahmi anggota keluarga BUMN, pengusaha UMKM binaan BUMN, dan para pedagang yang ada di Sorong," tutup Iwan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tri Yari Kurniawan
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: