Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Presiden Catalonia Tuding Raja Felipe VI Jadi Jubir Pemerintah Spanyol

Presiden Catalonia Tuding Raja Felipe VI Jadi Jubir Pemerintah Spanyol Kredit Foto: Reuters/Albert Gea
Warta Ekonomi, Catalonia -

Presiden Catalonia menuduh Raja Felipe dari Spanyol bertindak sebagai juru bicara pemerintah Spanyol, karena negara tersebut sedan bertarung dengan krisis separatis di kawasan tersebut dan telah bersumpah untuk terus melanjutkan rencana untuk mengumumkan kemerdekaannya pada minggu depan.

Berbicara tiga hari setelah referendum kemerdekaan yang diadakan secara diam-diam oleh pemerintah yang dirusak oleh aksi kekerasan polisi Spanyol, Carles Puigdemont mengatakan bahwa bersatunya Catalans tidak seperti sebelumnya namun menambahkan bahwa dirinya kecewa dengan intervensi baru-baru ini dari raja Spanyol.

"Raja mendukung wacana dan kebijakan pemerintah perdana menteri Mariano Rajoy, yang telah menjadi bencana bagi Catalonia dan dengan sengaja mengabaikan jutaan orang Catalan yang tidak berpikir seperti mereka," pungkasnya, sebagaimana dikutip dari The Guardian, Kamis (5/10/2017).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Hafit Yudi Suprobo
Editor: Hafit Yudi Suprobo

Advertisement

Bagikan Artikel: