Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Terus Cetak Rekor IHSG Naik Tipis

Terus Cetak Rekor IHSG Naik Tipis Kredit Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
Warta Ekonomi, Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terus mencetakan rekor baru dengan ditutup menguat 20,01 poin atau melonjak 0,30%. Indeks Senin (29/1/2018) pun berada di level 6.680,61. Indeks sempat menyentuh level terendah di posisi 6.634,88 dan posisi tertinggi di level 6.686,34. Hal yang sama terjadi pada indeks LQ45 yang juga menguat 0.5 poin ke posisi 1.126,41.

Hari ini investor bertransaksi senilai Rp10,98 triliun. Frekuensi perdagangan mencapai sebanyak 430,531 kali transaksi, dengan volume 12.57 miliar lembar saham yang diperdagangkan. Ada sebanyak 224 saham menguat, 147 melemah, dan 115 saham tak bergerak. Investor asing membukukan transaksi jual bersih (nett sell) senilai Rp409,67 miliar.

Tercatat, sebagian besar sektor saham menguat yang dipimpin sektor saham tambang naik 2,56%, dan catatkan penguatan terbesar. Disusul sektor saham pertanian naik 1,75% dan sektor saham konstruksi menguat 1,69%. Sementara sektor saham infrastruktur turun 1,34%.

Saham-saham yang masuk jajaran top gainers di antaranya adalah BBHI naik Rp41 atau 34,45% ke Rp160, BTON naik Rp40 atau 34,19% ke posisi Rp157, BGTG naik Rp29 atau 34,12% ke Rp114, BTPN naik Rp650 atau 24,9% ke Rp3.260, dan AGRS naik Rp56 atau 24,35% ke Rp286.

Adapun, saham-saham yang masuk top losers yakni DWGL turun Rp85 atau 15,89% ke Rp550, RDTX Rp700 atau 10,45% ke Rp6.000, AKSI turun Rp30 atau 8,47% ke Rp324, YULE turun Rp18 atau 8,26% ke Rp200, dan GOLD turun Rp35 atau 6,8% ke Rp480.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Fauziah Nurul Hidayah

Bagikan Artikel: