Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

BEI Buka Galeri Investasi Pertama di Rumah Sakit

BEI Buka Galeri Investasi Pertama di Rumah Sakit Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bursa Efek Indonesia (BEI) kembali berinovasi demi memperluas inklusi pasar modal kepada masyarakat dengan meresmikan Galeri Investasi BEI di rumah sakit yang pertama di seluruh Indonesia. Pada hari ini, Kamis (26/4/2018), BEI meresmikan Galeri Investasi yang ke-13 di Sumatera Utara yang berlokasi di Rumah Sakit Umum (RSU) Sari Mutiara, Medan. 

Acara peresmian Galeri Investasi BEI RSU Sari Mutiara ini dihadiri oleh Direktur Pengembangan BEI Nicky Hogan, Direktur Utama Phintraco Sekuritas Jeffrey Hendrik, Ketua Yayasan Sari Mutiara Parlindungan Purba, dan Rektor Universitas Sari MutiaraIvan Elisabeth Purba. Acara peresmian Galeri Investasi yang ke-49 di 2018 ini juga dihadiri oleh perwakilan dari Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) dan civitas akademik Universitas Sari Mutiara. 

Kehadiran Galeri Investasi BEI RSU Sari Mutiara ini diharapkan dapat menjadi pelopor bagi rumah sakit lain untuk dapat mengimplementasikan program Yuk Nabung Saham bagi karyawannya melalui pendirian Galeri Investasi BEI Nonkampus. Keberadaan Galeri Investasi Nonkampus memang merupakan salah satu langkah meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pasar modal. 

Pendirian Galeri Investasi RSU Sari Mutiara merupakan kerja sama antara BEI dengan Phintraco Sekuritas. Sekuritas Anggota Bursa berlogo AT ini memberikan fasilitas penyiapan sistem transaksi perdagangan saham online serta membantu masyarakat untuk membukakan rekening efek baru di Galeri Investasi BEI. 

Selain itu, peran Anggota Bursa lainnya adalah dengan mendukung pelaksanaan kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh masing-masing Galeri Investasi BEI. Berlokasi di Jalan Kapten Muslim Nomor 79 Dwi Kora, Medan Kota, Sumatera Utara, kehadiran Galeri Investasi RSU Sari Mutiara diharapkan dapat memfasilitasi 517 karyawan RSU Sari Mutiara untuk mendapatkan informasi seputar pasar modal. 

Rumah Sakit Umum Sari Mutiara berada di bawah naungan Yayasan Sari Mutiara yang mana terdapat juga Universitas Sari Mutiara dengan 20 program studi. Posisi RSU Sari Mutiara yang dekat dengan pusat perbelanjaan tentunya akan menjadi nilai tambah bagi Galeri Investasi BEI ini.

Dengan peresmian ini, sampai dengan saat ini BEI telah memiliki 371 Galeri Investasi di seluruh Indonesia. Sebelumnya, BEI telah memiliki 6 Galeri Investasi BEI Nonkampus yakni Galeri Investasi BEI di Pangkalan Saham-Persatuan Pejasa Roda Dua Manokwari, Galeri Investasi BEI di Gardenia Hotel & Resort Pontianak, Galeri Investasi BEI DPPK Ukhuwah UMI Makassar, Galeri Investasi BEI 1Lot Coffee Makassar, Galeri Investasi Kecamatan Mahesa Kota Bitung, dan Galeri Investasi PKK Kota Bitung.

BEI juga telah memiliki 2 Galeri Investasi di pasar tradisional yang masing-masing terletak di Pasar Cikurubuk Tasikmalaya dan Pasar Sepinggan Balikpapan. Satu lagi adalah Galeri Investasi BEI Perusahaan Tercatat yang ada di PT Chitose International Tbk.

Per 31 Maret 2018, jumlah investor di Sumatera Utara adalah sebesar 37.421 subrekening efek dan 29.464 single investor identification (SID).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Fauziah Nurul Hidayah

Bagikan Artikel: