Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj mengaku potongan dirinya tidak pantas menjadi politikus, menanggapi banyaknya kalangan yang menilai ia layak mendampingi Joko Widodo dalam bursa cawapres untuk Pilpres 2019.
"Saya ini potongannya nggak pantes jadi orang politik. Saya ini potongannya ceramah, seminar," kata Said Aqil disela-sela halal bihalal Muslimat NU di Gedung Konvensi Taman Makam Pahlawan Kalibata Jakarta, Minggu (8/7/2018).
Ia juga mengaku hingga saat ini belum ditemui oleh siapa pun apalagi oleh Presiden Joko Widodo terkait bursa cawapres.
Sebelumnya, mayoritas warga Nahdlatul Ulama (NU) menginginkan agar Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siradj maju dalam Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) 2019 untuk mendampingi Joko Widodo (Jokowi) yang kembali dicalonkan sejumlah partai politik menjadi calon Presiden RI 2019--20124.
Koordinator Pemuda Ahlus Sunnah Wal Jama`ah (Aswaja) Nur Khalim dalam keterangan tertulisnya menyatakan, kedudukan Said Aqil, akan memperkuat posisi Jokowi di Pilpres 2019.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: