Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Presiden PKS: Manuver TGB Punya Perhitungan

Presiden PKS: Manuver TGB Punya Perhitungan Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Mataram -

Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Muhammad Sohibul Iman kembali menegaskan menghormati dukungan Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi agar Joko Widodo kembali menjadi presiden dua periode.

"Kami menghormati, semua orang silakan punya pilihan politik apapun, apalagi TGB seorang ulama tentu dia punya perhitungan yang sangat luar biasa, baik itu perhitungan rasional maupun dari sisi perhitungan keyakinan. Kita hormati saja," kata Muhammad Sohibul Iman saat acara halal bihalal presiden partai dengan gubernur dan bupati terpilih di Mataram, Nusa Tenggara Barat, Selasa (10/7/2018).

Menurut Sohibul Iman, semua orang punya pilihan masing-masing dan semua orang bertanggung jawab pada pilihan masing masing.

"Kemarin kami kedatangan Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Ulama ke PKS. Sama GNPF pun punya sikap yang sama enggak apa-apa kita hormati, jangan gara gara berbeda sikap begitu itu antarulama gontok gontokan sudah kita hormati saja," jelasnya.

Sebelumnya, Gubernur NTB, TGB Zainul Majdi menyatakan dukungan untuk Presiden Joko Widodo untuk melanjutkan kepemimpinannya pada periode kedua sebagai Presiden RI, Rabu (4/7).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: