Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

'Petani Kopi Kita Seharusnya Sejahtera'

'Petani Kopi Kita Seharusnya Sejahtera' Pekerja memetik kopi Arabika di Desa Sukorejo, Sumber Wringin, Bondowoso, Jawa Timur, Senin (25/6). Sejumlah petani kopi mengeluhkan merosotnya harga kopi Arabika glondong atau petik pohon dari Rp12.000 per kg menjadi Rp8.000 per kg saat musim panen kopi yang bersamaan dengan musim hujan menyebabkan permukaan buah kopi atau ceri retak kemasukan air hujan. | Kredit Foto: Antara/Seno
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman mengatakan Biji kopi Indonesia harus dapat diolah dengan baik, pasalnya kopi Indonesia memiliki potensi yang besar dalam meningkatkan kesejahteraan hidup para petani.

"Ini miris sekali, kita yang bertani tapi mereka (pihak asing) yang menikmati hasil keuntungannya. Hal ini karena, kita tidak bisa mengolah kopi kita dengan kualitas yang baik, sedangkan mereka mampu mengolah kopi dengan baik dan memberikan pelayanan yang prima," katanya dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat (28/9/2018).

Lanjutnya, potensi yang besar sendiri terlihat dari kondisi geografis Indonesia yang cocok untuk bertani kopi. Namun, pihaknya cukup menyayangkan potensi ini kurang dioptimalkan dengan baik oleh maayarakat Indonesia termasuk pemerintahnya. 

"Seperti yang sudah dilakukan oleh Kang Aher, membagikan biji kopi kepada masyarakat Jawa Barat. Pemerintah juga bisa mendukung dengan memberikan subsidi kepada masyarakat yang ingin membangun usaha mendirikan warung kopi," ujarnya..

Selain itu, Ia berharap para pengusaha kopi semakin terpacu untuk meningkatkan kualitas kopi.

"PKS ingin ke depan, kejayaan kopi Indonesia dapat mengembalikan kesejahteraan kepada para petani. Serta kita dapat mengolah kopi dengan kualitas terbaik, sehingga jika orang ingin menikmati kopi, datang ke Indonesia," tukasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: