Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bahaya! Reuni 212 Upaya Menjadikan Indonesia Seperti Suriah?

Bahaya! Reuni 212 Upaya Menjadikan Indonesia Seperti Suriah? Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Juru bicara Partai Solidaritas Islam (PSI), Guntur Romli menilai reuni akbar 212 merupakan upaya menjadikan Indonesia seperti Suriah yang penuh kekacauan. Sebab ada kesamaan pola yang dilakukan oleh gerakan 212 dengan apa yang terjadi di Suriah.

"Kalau saya pribadi memandang bahwa 212 dari aksi menjadi reuni itu merupakan upaya menjadikan Indonesia sebagai Suriah. Ada kemiripan pola. Agama menjadi alat politik, politisasi agama," ujarnya di Jakarta, Sabtu (1/12/2018).

Ia menjelaskan, politisasi agama yang terjadi di Suriah bertujuan menggulingkan pemerintahan Presiden Bashar Al Assad. Upaya oposisi pemerintahan Bashar Al Assad menggunakan masjid untuk mengalang massa.

"Ada tulisan dari Damaskus yang memetakan. Dia membandingkan antara Suriah di awal ketika masjid besar di Damaskus dijadikan sebagai penggalang massa kelompok-kelompok oposisi Bashar Al Assad dan itu juga yang terjadi di Istiqlal pada tahun 2016 lalu. Jadi ada pola-pola yang sama yang mereka lakukan," jelasnya.

Menurutnya, kemiripan lain yakni cara bagaimana kelompok tersebut menggiring isu negatif tentang pemerintah. Sehingga hal yang dilakukan kelompok itu mengarah ke fitnah.

"Kalau di Suriah, Assad disebut dengan Syiah. Kalau di sini, isu Jokowi adalah PKI itu kan santer sekali," imbuhnya.

Hanya saja, sambung Romli, hingga kini upaya menjadikan Indonesia seperti Suriah itu tidak pernah berhasil. Sebab, Indonesia dan Suriah memiliki isu-isu politik yang berbeda.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim

Bagikan Artikel: