Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

TKD Jatim Beri Wejangan Soal Pemenangan Jokowi-Ma'Ruf

TKD Jatim Beri Wejangan Soal Pemenangan Jokowi-Ma'Ruf Kredit Foto: Mochamad Ali Topan
Warta Ekonomi, Surabaya -

Tim Kampanye Daerah (TKD) Jawa Timur untuk pemenangan Joko Widodo dan KH Ma'ruf Amin meminta optimalisasi kepala daerah memenangkan pasangan calon presiden-wakil presiden yang didukungnya menang di Pemilihan Presiden 2019. "Mayoritas kepala daerah di Jatim adalah kader partai politik pendukung Jokowi-Ma'ruf sehingga harus ada optimalisasi," ujar Ketua TKD Jatim Machfud Arifin di sela rapat konsolidasi di Surabaya, Selasa.

 Upaya tersebut menjadi salah satu dari beberapa program TKD Jatim di tiga bulan menjelang pemilihan presiden yang akan dilaksanakan 17 April 2019.

Pihaknya menginginkan suara Jokowi secara teritorial benar-benar bisa diamankan sehingga menjadi tugas kepala daerah untuk melakukannya, tapi dengan catatan tidak melanggar aturan sebagaimana yang berlaku.

Purnawirawan jenderal bintang dua itu juga menyampaikan bahwa pihaknya sudah menyiapkan strategi detail bagi optimalisasi kepala daerah. "Bagaimana strategi detail optimalisasi kepala daerah, tidak bisa saya omongkan terbuka," katanya.

Sementara itu, Ketua DPW PKB Jatim Abdul Halim Iskandar mengatakan konsolidasi ini semakin memperkuat kolaborasi antarpartai politik menyambut Pilpres 2019. Menurut dia, konsolidasi-konsolidasi partai koalisi terus digelar bersama yang kemudian oleh TKD dikolaborasikan dengan berbagai elemen pendukung serta relawan. "Intinya, sekarang kami ingin memperkuat langkah agar ke depan target pemenangan sebesar 70 persen tercapai," kata Ketua DPRD Jatim tersebut. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: