Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

3 Tips Sukses Ala Yasa Singgih, Bos Men's Republic

3 Tips Sukses Ala Yasa Singgih, Bos Men's Republic Kredit Foto: Ning Rahayu
Warta Ekonomi, Jakarta -

Buat kalian kaum adam pecinta brand fesyen lokal pasti enggak asing lagi dengan brand Men’s Republic kan? Yaps, brand ini telah berdiri selama lima tahun, pendirinya adalah Yasa Paramita Singgih, pria berusia 24 tahun.

Bukan hanya membagikan cerita bisnis dan berbagai tantangannya, seperti di artikel yang Redaksi Warta Ekonomi telah rangkum sebelumnya, Yasa juga membagikan 3 jitu tips bagi milenial yang mau mendirikan bisnis dan sukses seperti dirinya, simak ulasannya:

1. Keberanian

Salah satu kunci sukses membangun bisnis Men’s Republic menurut Yasa adalah keberanian dalam memulai usaha. Menurutnya orang yang telah memulai dan belum memulai berbisnis perbedaanya hanyalah keberanian.

“Untuk memulai bisnis kuncinya cuma keberanian. Orang yang tidak memulai dan sudah memulai perbedaannya hanya di keberanian, dia berani mengambil risiko, tetapi ada yang lebih pilih ‘gue cari aman aja’,” jelasnya.

2. Pengetahuan

Setelah memiliki keberanian, Yasa mengungkapkan, seorang pebisnis itu harus memiliki pengetahuan. Utamanya pengetahuan terkai bisnis yang ingin dijalankan. Sebab, jika tidak memiliki itu, maka bisnis yang digeluti hanya bisa bertahan seumur jagung.

3. Modal Usaha

Dalam membangun bisnis tentu diperlukan modal, meskipun itu hanya sebatas networking. Yasa tak memungkiri bahwa modal menjadi salah satu pondasi penting dalam membangun bisnis. Akan tetapi, persoalan modal bisa diatasi dengan baik jika memiliki networking yang luas.

“Yang namanya modal penting, kalau kita enggak punya apa-apa, tapi punya cukup mental, punya networking bagus walaupun punya modal yang kecil bisa begitu jadi gede. Daripada keluar-keluar cari investor lebih baik belajar dulu, kerja dulu enggak ada salahnya, banyak ikut acara-acara seperti ini, baca buku,” pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Clara Aprilia Sukandar
Editor: Clara Aprilia Sukandar

Bagikan Artikel: