Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Anak Ratna: Ibu Saya Berbohong, Tapi Tidak Menyebarkan

Anak Ratna: Ibu Saya Berbohong, Tapi Tidak Menyebarkan Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

Putri aktivis Ratna Sarumpaet, Atiqah Hasiholan berharap ibunya bebas dari segala dakwaan. Menurutnya, Ibunya tidak bertanggungjawab atas penyebaran berita muka lebam.

"Yang saya pelajari dan ketahui, betul Ibu saya bersalah tapi apakah berbohong itu pidana atau tidak? Kalau kita ngomong bohong semua orang juga pernah bohong. Ada enggak yang enggak pernah bohong?" katanya di Jakarta, Kamis (31/1/2019).

Lanjutnya, ia mengatakan pengacara juga akan banyak menilik pihak yang dirugikan dari kebohongan Ratna. Sambungnya, sepengetahuan dirinya, Ratna hanya berbohong kepada keluarga.

Baca Juga: 10 Artikel Viral Ratna, dari Drama Hoaks Hingga Lagi-lagi Berbohong

Baca Juga: Alasan Kesehatan, Ratna Sarumpaet Dititipkan ke Penjara Polda Metro Jaya

"Apakah ada orang yang dirugikan? Ada motif kejahatan enggak sih di balik bohongnya ibu saya. Sejauh ini apa yang kami lihat memang enggak ada," jelasnya.

Tambahnya, Ratna hanya berbohong kepada keluarga dan orang terdekat Ratna. Ia menikai Ratna tidak ingin merugikan orang lain atau masyarakat.

"Ibu saya kan memang berbohong pertama sama keluarga dan orang terdekat yang memang dia mau menutupi lebamnya wajahnya pasca operasi karena itu dia berbohong. Jadi tidak ada tendensi untuk berbuat jahat atau merugikan orang lain. Dan Ibu saya tidak pernah menyebarkan ke publik," tegasnya.

Ia pun berharap vonis bebas adalah yang paling tepat untuk dikenakan kepada Ratna.

"Jadi kalau ditanya harapan dari keluarga ya secara logika saya ingin ibu saya bebas. Kita mau fokus kepada proses hukum Ibu saya," tukasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: