Punggung tangan calon presiden petahana Joko Widodo (Jokowi) tercakar saat warga mengerubutinya untuk bersalaman dan berfoto bersama dalam acara jalan santai bersama warga Kota Kendari mengelilingi MTQ Square pada Sabtu pagi.
Dia sampai garis finish jalan santai di Tugu Persatuan Eks MTQ, Kota Kendari, sekitar pukul 08.30 WITA, lalu naik ke panggung. Meski tampak lelah, dia tersenyum cerah, lalu berjongkok untuk menyapa warga.
Setelah mengelap keringat menggunakan handuk kecil warna cokelat, ia memanggil ajudan dan dokter kepresidenan. Rupanya punggung tangannya sedikit terluka karena terkena cakaran tangan warga yang antusias ingin bersalaman dan berfoto dengannya.
Dokter dan ajudan pun sigap turut berjongkok di depan Jokowi, tapi Jokowi tampak membersihkan lukanya sendiri menggunakan tissue lalu memasang plester pada bagian tangan yang terluka.
"Perih, tapi enak," kata Jokowi saat ditanya wartawan.
Ia kemudian kembali tersenyum kepada warga yang antusias memanggil dan meneriakkan namanya di bawah panggung.
Tak segan Jokowi mengambil ponsel warga yang ingin mengajaknya berswafoto bersama dari atas panggung.
Baca Juga: Jalan Pagi, Jokowi Traktir Warga Kendari Makan Bakso
Dari tempat acara jalan santai, Jokowi melanjutkan perjalanan ke Pasar Sentral Kota Kendari.
Baca Juga: Prabowo Bakal Lawan Kampanye Hitam Sawit
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil