Dihadapan masyarakat Rangkasbitung, Banten Cawapres Ma'ruf Amin memperkenalkan Hologram Kampanye Jokowi-Amin. Tak lupa juga mengingatkan masyarakat Lebak, tentang pentingnya pendidikan pesantren yang dikomparasikan dengan peningkatan skill di bidang teknologi.
Menurut Ma'ruf, masyarakat Banten yang rata-rata berkultur santri punya banyak potensi yang bisa dikembangkan. "Santri jangan putus asa. Santri zaman now punya tantangan kompleks. Jadi harus mempersiapkan diri," ujarnya di Rangkasbitung, Senin (25/3/2019).
Baca Juga: Ma'ruf Amin Diragukan Sebagai Ulama Besar? Itu Mengherankan
Ia menambahkah, santri zaman now harus mulai mengerti teknologi IT, agar bisa memanfaatkan 'tol langit'. Sebuah infrastruktur teknologi yang dibuat pemerintah, untuk kemaslahatan diri, kemaslahatan umat dan bangsa ini.
Ia mencontohkan sejumlah startup buatan anak negeri yang kini berhasil menjadi perusahaan skala Unicorn. Ke depan, santri juga bisa jadi pengusaha, jadi founder startup, jadi influencer sambil berdakwah. Sebab santri zaman dulu pun banyak yang jadi pedagang besar, pengusaha, politisi, kepala daerah, dan lain-lain.
Baca Juga: Charta Politika Tetapkan Jokowi-Ma’ruf Amin Pemenang Pilpres 2019
"Saya ini santri. Sekarang Pak Jokowi mengangkat santri jadi calon wakil presiden. Kalau sekarang ini saya terpilih jadi wakil presiden, ke depan mudah-mudahan ada santri jadi presiden. Sebab sekarang juga banyak santri menjadi kepala daerah," jelasnya.
Partner Sindikasi Konten: Sindonews
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim
Tag Terkait: