Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

WHO-Unicef Gandeng Bio Farma Sediakan Vaksin Polio

WHO-Unicef Gandeng Bio Farma Sediakan Vaksin Polio Kredit Foto: Bio Farma
Warta Ekonomi, Jakarta -

Tim Unicef Supply Division dari Copenhagen menyambangi Bio Farma untuk membahas kerjasama pengadaan Monovalent Oral Polio Vaccine Tipe 2 (mOPV-2) global stockpiling ini dalam bentuk produk akhir sebanyak 60 juta dosis atau 3 juta vial yang harus disiapkan di tahun 2019.

Direktur Pemasaran Bio Farma, Sri Harsi Teteki, beserta tim penjualan Ekspor menerima delegasi tersebut sejak Kamis 25 April hingga 26 April di Bandung.

Menurut Sri Harsi Teteki, pada bulan Agustus 2018, Badan Kesehatan Dunia (WHO) melalui the Global Polio Eradication Initiative (GPEI) telah mengirim surat resmi kepada Bio Farma mengenai permintaan stockpiling bulk mOPV sebanyak 500 juta dosis guna mengantisipasi terjadinya global outbreak virus polio liar tipe 2.

Baca Juga: Bio Farma Pasok Ribuan Dosis Vaksin untuk Korban Tsunami Banten

“Bio Farma menanggapi positif permintaan dari the GPEI-WHOtersebut, dan berkomitmen untuk mendukung program  WHO - GPEI yaitu Global Stockpilling mOPV type 2, untuk mengantisipasi  wabah (outbreak) virus polio liar tipe 2 secara global” ungkap Sri Harsi Teteki dalam keterangannya, Jum'at (26/4/2019).

WHO bekerjasama dengan Unicef untuk merealisasikan global stockpiling mOPV type 2 melalui produsen vaksin dunia, dan Bio Farma (melalui mekanisme tender dari Unicef) telah dipercaya oleh WHO dan Unicef untuk dapat menyediakan/melakukan penyimpanan atas produk tersebut. 

Untuk tahap awal, Bio Farma diminta memproduksi dan melakukan penyimpanan atas produk mOPV-2 dalam bentukfinished product (produk akhir) sebanyak 60 juta dosis atau 3 juta vial mOPV type 2,  yang harus tersedia mulai akhir bulan Juni hingga Agustus tahun 2019.

“Sebagai produsen Vaksin terbesar di Asia Tenggara, kami memiliki tanggung jawab yang besar untuk mendukung program dunia dalam program global eradikasi penyakit Polio. Baru-baru ini memang terdapat 3 negara yang mengalami outbreak yaitu Nigeria, Congo, serta horn of Africa yaitu Somalia, Kenya dan Ethiopia," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Kumairoh

Bagikan Artikel: