Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Indosat Tambah 12.996 BTS Sepanjang Tiga Bulan Pertama

Indosat Tambah 12.996 BTS Sepanjang Tiga Bulan Pertama Kredit Foto: Antara/M Agung Rajasa
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Indosat Tbk (Persero) sepanjang triwulan I 2019 menambah pembangunan based transceiver station atau BTS jaringan 4G sebanyak 12.996 unit. Angka ini naik bila dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Sehingga saat ini perusahaan mengoperasikan total sebanyak 22.015 BTS 4G di 422 kota dengan cakupan populasi lebih dari 81%. Di sisi lain, basis pelanggan pada triwulan 2019 tercatat sebesar 53,3 juta. Angka ini menurun sebesar 44,6% dibandingkan periode sama tahun lalu dengan rata-rata tingkat churn yang terus menurun ke 8,2%.

"Basis pelanggan menurun akibat implementasi aturan terkait registrasi kartu perdana yang diterapkan pada tahun lalu. Tingkat churn yang rendah mencerminkan loyalitas pelanggan yang lebih baik untuk mendukung pertumbuhan lebih lanjut," seperti dikutip Warta Ekonomi dalam keterangan tertulisnya, Senin (13/5/2019).

Baca Juga: Triwulan I, Pendapatan Indosat Naik 3,9%

Sementara dari sisi kinerja keuangan, pendapatan perseroan naik 3,9% dibanding pada triwulan yang sama tahun lalu ,yakni dari Rp5,8 triliun menjadi Rp6 triliun. Dengan capaian tersebut, EBITDA perusahaan meningkat sebesar 4,2% (yoy) menjadi Rp2,2 triliun dengan margin EBITDA yang solid sebesar 35,7%.

Indosat mencatatkan pendapatan dari seluler sebesar Rp4,9 triliun yang memberikan kontribusi terhadap total pendapatan perseroan sebesar 80%. Angka ini meningkat 6,9% dibandingkan periode sama tahun lalu. Berikutnya layanan MIDI dan telekomunikasi tetap Indosat Ooredoo masing-masing memberikan kontribusi 17% dan 3% terhadap pendapatan usaha perusahaan.

Baca Juga: Mantap! Bos Baru Indosat Ooredoo Pegang 7 Jabatan Sekaligus!

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: