Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Loyo, Rupiah Kembali Loyo di Mei 2019

Loyo, Rupiah Kembali Loyo di Mei 2019 Kredit Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
Warta Ekonomi, Jakarta -

Setelah mengalami penguatan pada April 2019, kini nilai tukar Rupiah kembali melemah di bulan 15 Mei 2019. nilai tukar Rupiah pada 15 Mei 2019 tercatat melemah 1,45% secara point to point dibandingkan dengan level akhir April 2019 dan 1,36% secara rerata dibandingkan rerata April 2019.

Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo, menyampaikan, pelemahan ini dipengaruhi dampak ketidakpastian global serta pola musiman peningkatan permintaan valas.

"Nilai tukar rupiah yang melemah pada Mei 2019 tidak terlepas dari pengaruh sentimen global terkait eskalasi perang dagang sehingga memberikan tekanan terhadap mata uang negara berkembang, termasuk Rupiah," ujar Perry di Jakarta, Kamis (16/5/2019).

Baca Juga: Bukan Karena China atau Kondisi Politik, Rupiah Terpuruk Gara-gara Ini

Selain itu, lanjut Perry, pola musiman peningkatan permintaan valas untuk kebutuhan pembayaran dividen nonresiden turut memengaruhi pelemahan rupiah.

"Ke depan, BI memandang nilai tukar Rupiah akan bergerak stabil dengan mekanisme pasar yang tetap terjaga sejalan dengan prospek NPI 2019 yang membaik," paparnya.

Untuk mendukung efektivitas kebijakan nilai tukar dan memperkuat pembiayaan domestik, Perry menjelaskan, pihaknya terus mengakselerasi pendalaman pasar keuangan, baik di pasar uang maupun valas.

Catatan Jisdor BI mengungkapkan nilai tukar Rupiah hari ini berada di level Rp14.458 per dolar AS, melemah 10 poin dibanding sehari sebelumnya yang berada di level Rp14.448 per dolar AS.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Kumairoh

Bagikan Artikel: