Ketua fraksi PDIP di DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono menilai kepergian Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan ke luar negeri belum memberikan dampak positif bagi masyarakat.
"Saya lihat belum menampakan hasil positif dari kunjungan Anies ke luar negeri. Kita lihatnya seperti itu," ujarnya kepada wartawan, Rabu (24/7/2019).
Baca Juga: Nasdem Sudah Ancang-Ancang, 2024 Fix Usung Anies?
Baca Juga: Nasdem Pepet Anies untuk 2024?
Lanjutnya, ia menjelaskan bahwa kepergian Anies tersebut tidak mengimplementasikan program-program unggulannya, termasuk rumah dengan DP Rp0.
"Yang sampai hari ini kan belum nampak yang terealisasi di tengah masyarakat. Contoh misalkan bagaimana implementasi rumah DP Rp0 yang dijanjikan itu. Kan sampai hari ini belum nampak hasilnya," jelasnya
Sambung Politisi PDIP, "Kedua bagaimana pak Anies mengimplementasikan program naturalisasi kali misalnya, sampai hari ini belum nampak," tambahnya.
Selain itu, ia mengatakan program-program Anies yang disebutkannya itu telah masuk ke dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).
"Sampai hari ini yang notabene sudah tahu kedua lebih belum menampakan hasilnya. Itu saja sederhana itu loh," tukasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait: