Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

10 Nama Capim KPK Lolos, KPK-Polri Kirim Satu Wakil

10 Nama Capim KPK Lolos, KPK-Polri Kirim Satu Wakil Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Panitia seleksi calon pimpinan KPK mengumumkan 10 nama komisioner Komisi Pemberantasan Korupsi 2019-2023 yang diserahkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca Juga: Setor 10 Capim KPK, Pansel Tak Peduli Masukan Sipil?

Kesepuluh nama tersebut adalah:

  1. Alexander Marwata (komisioner KPK 2014-2019)
  2. Firli Bahuri (polri)
  3. I Nyoman Wara (auditor BPK)
  4. Johanis Tanak (jaksa)
  5. Lii Pintauli Siregar (advokat)
  6. Luthfi K Jayadi (dosen)
  7. Nawawi Pamolango (hakim)
  8. Nurul Ghufron (dosen)
  9. Roby Arya Brata (pegawai Sekretaris Kabinet)
  10. Sigit Danang Joyo (PNS Kementerian Keuangan).

"Satu dari KPK, satu dari polisi, satu dari jaksa, satu auditor, satu advokat, dua dosen, satu hakim, dua orang PNS," kata ketua pansel capim KPK Yenti Ganarsih di kantor presiden Jakarta, Senin.

Yenti menyampaikan hal tersebut seusai bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka.

Menurut Yenti, pansel adalah kepanjangan tangan Presiden sehingga nama-nama tersebut sudah disetujui Presiden.

"Tidak ada istilah mengoreksi, karena pansel adalah kepanjangan tangan Presiden ini hasilnya. Presiden mengikuti tahap demi tahap semuanya," tambah Yenti.

"Tidak ada perubahan nama, tidak tidak terjadi apa-apa," ungkap Yenti.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: