Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Wiranto Buktikan Kalau Habibie Tak Kemaruk Kekuasaan

Wiranto Buktikan Kalau Habibie Tak Kemaruk Kekuasaan Kredit Foto: (Foto/Wikipedia Commons)
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menko Polhukam Wiranto menyebut mendiang Presiden Ke-3 Indonesia BJ Habibie sebagai perintis awal teknologi Indonesia.

Baca Juga: Ucapan Belasungkawa Dubes Inggris atas Meninggalnya BJ Habibie

"Saya mengenal beliau lama sekali sejak saya ajudan presiden waktu tahun 1990-an. Beliau sudah menjadi menteri dan saya sering bertemu dengan beliau," katanya saat bertakziah di rumah duka BJ Habibie, di Kuningan Jakarta Selatan, Rabu malam.

Seringnya bertemu saat Habibie menjabat Menteri Riset dan Teknologi, meyakinkan Wiranto bahwa Habibie sosok yang sangat optimistis dan kreatif, terutama di bidang kemajuan teknologi.

Ketika Presiden Soeharto mencanangkan teknologi dari hulu ke hilir, kata dia, semua diserahkan kepada Habibie yang membuktikan kemampuannya dalam memajukan teknologi.

"Artinya, beliaulah sebenarnya perintis awal tekno Indonesia untuk maju. Terbukti apa? Dari mulai kita sangat terbelakang di bidang teknologi, tapi di bawah Pak Habibie sampai kita bisa memproduksi pesawat terbang sendiri," katanya.

Wiranto juga mengenal Habibie sebagai demokrat sejati karena berhasil keluar dari stigma Orde Baru ke suatu masa peralihan yang sebenarnya sangat sulit.

Namun, kata dia, Habibie bisa meyakinkan kepada publik bahwa sungguh-sungguh ingin membangun satu demokrasi baru di Indonesia.

"Terbukti apa? Salah satunya adalah pidato pertanggung jawaban beliau di DPR tidak diterima, beliau tidak ngotot jadi presiden. Tetapi, beliau justru mundur dari pencalonan presiden," katanya.

Keputusan Habibie mundur ketika itu, kata Wiranto karena ingin menunjukkan suatu konsistensi dalam membangun demokrasi sehingga memberi presiden selanjutnya, yakni KH Abdurahman Wahid.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: