Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

PrintQoe.com Perkuat Solusi Distribute & Print bagi Pelanggan B2B dan B2G

PrintQoe.com Perkuat Solusi Distribute & Print bagi Pelanggan B2B dan B2G Kredit Foto: Yosi Winosa
Warta Ekonomi, Jakarta -

PrintQoe.com, online printing B2B dan B2G pertama di Indonesia, hari ini mengumumkan telah memperluas jangkauan layanannya hingga lebih dari 133 kota dan kabupaten yang tersebar di 34 provinsi seluruh Indonesia.

Solusi Distribute & Print ini pun terbukti dapat mengurangi beban biaya distribusi cetak digital dari satu kota ke kota lainnya minimum 30 persen dan mempersingkat total waktu produksi sampai dengan pengiriman hingga 2-5 kali lebih cepat.

Adi Vidyanto, Chief of PrintQoe.com menyatakan selama ini permasalahan kebutuhan cetak dokumen daring yang dihadapi banyak perusahaan ialah pendistribusian ke banyak lokasi tujuan yang jauh dari kantor pusat.

Baca Juga: Harga Saham Blueprint Meroket Kala Perdana Masuk Bursa

Letak geografis wilayah Indonesia menjadikan faktor tingginya biaya distribusi. Seperti halnya biaya kirim kargo udara yang mengalami kenaikan, berimbas pada biaya tambahan yang dibebankan kepada konsumen. 

"Kondisi infrastruktur yang meliputi darat (jalan raya, jalan tol, moda transportasi massal), laut (pelabuhan, kapal barang) serta udara (bandara, pesawat), juga merupakan tantangan pendistribusian cetakan dokumen online dalam jumlah banyak, aman, dan dalam waktu yang cepat," kata dia belum lama ini.

Dicontohkan, perusahaan A yang berkantor pusat di Jakarta akan mengadakan seminar, pelatihan atau lokakarya di Kota Medan, ada banyak dokumen yang harus dicetak sebagai kelengkapan acara, seperti training kit, brosur, profil perusahaan, flyer harga produk hingga banner.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Yosi Winosa
Editor: Muhammad Syahrianto

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: