Tiga orang tewas, empat hilang dan sedikitnya 150 rumah hancur ketika kebakaran hutan melanda Australia timur. Dua orang tewas ditemukan di Glen Innes, lebih dari 550 km utara Sydney. Dinas Pemadam Kebakaran Pedesaan New South Wales menuturkan bahwa satu jenazah ditemukan di dalam kendaraan dan seorang wanita meninggal setelah ditemukan menderita luka bakar.
Polisi New South Wales mengatakan satu jenazah lainnya ditemukan di sebuah rumah yang terbakar di utara Taree, sebuah kota sekitar 300 km utara Sydney. Polisi mengatakan rumah itu milik seorang wanita berusia 63 tahun, tetapi sebuah post-mortem diperlukan untuk mengkonfirmasi identitas korban dan penyebab kematian. Setidaknya empat orang lainnya masih belum ditemukan, dengan Perdana Menteri Australia, Scott Morrison mengatakan bahwa ia khawatir jumlah kematian dapat meningkat.
Baca Juga: Kebakaran Hutan di California, Pemerintah AS Matikan Aliran Listrik ke 1,5 juta Rumah
"Ketika kami mendapatkan akses ke daerah-daerah lain yang telah terputus kami kemungkinan mendapatkan berita yang lebih buruk lagi," kata Morrison, seperti dilansir Reuters pada Sabtu (9/11/2019).
Morrison mengatakan, anggota cadangan Angkatan Bersenjata Australia dapat digunakan untuk membantu layanan darurat dan bahwa pembayaran dukungan disediakan bagi mereka yang terkena dampak langsung dari kebakaran.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Shelma Rachmahyanti
Tag Terkait: