Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ada Peserta Luar Negeri di Reuni 212, Habib Rizieq Maksudnya?

Ada Peserta Luar Negeri di Reuni 212, Habib Rizieq Maksudnya? Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan

Ustaz Slamet menyebut, pada Reuni 212 tahun ini, pihaknya akan meningkatkan koordinasi dengan peserta dari luar negeri. Tak seperti tahun lalu, di mana para peserta dari luar negeri terpencar-pencar tanpa adanya panitia yang membimbing.

Pihaknya pun akan menempatkan peserta dari luar negeri di bagian depan dekat panggung utama Reuni 212 yang digelar di Monas, Jakarta Pusat. "Peserta dari luar negeri itu akan sampai pada hari Ahad di Jakarta. Mereka menginap di berbagai hotel di sekitar Monas dengan biaya mereka masing-masing," kata Ustaz Slamet.

Baca Juga: Reuni 212, Berapa Jumlah Pasukan Polri yang Diturunkan?

Acara Reuni 212 akan digelar pada 2 Desember 2019 di Kawasan Monas, Jakarta Pusat. Acara akan berlangsung mulai pukul 02.30 WIB hingga 08.30 WIB dengan diawali shalat tahajud berjamaah.

Panita memperkirakan jumlah peserta mencapai satu juta orang. Panitia juga sudah mengantongi izin acara dari pihak Polda Metro Jaya. Persiapan acara diperkirakan sudah mencapai 90 persen.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Clara Aprilia Sukandar

Bagikan Artikel: