Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hindari Kenaikan Bobot Saat Musim Liburan dengan 20 Tips Ini

Hindari Kenaikan Bobot Saat Musim Liburan dengan 20 Tips Ini Kredit Foto: SINDOnews

11. Batasi dessert

Dessert umumnya mengandung banyak gula. Zat ini tidak baik untuk program diet. Jadi saat di depan mata berjejer aneka dessert enak, jangan tergiur. Fokuskan pilihan pada dessert yang memang Anda suka. Yang lain, hindari.

12. Batasi minuman berkalori tinggi

Minuman yang mengandung alkohol dan soda punya kandungan gula yang tinggi. Ini tentu tidak baik untuk diet, bukan? Selain itu, mengonsumsi alkohol juga sering dihubungkan dengan peningkatan nafsu makan dan ini menjadi biang penyebab kenaikan berat badan.

13. Gunakan piring kecil

Meski ada banyak makanan di depan mata, jangan makan semuanya. Pakai piring kecil saja agar Anda tetap bisa mengontrol asupan.

14. Modifikasi resep

Menjaga berat badan bisa dengan cara memodifikasi resep masakan. Misalnya dengan mengganti butter dengan pisang, gula dengan daun stevia, choco chips dengan buah kering, atau keju dengan yogurt. Anda juga bisa memodifikasi resep melalui metode memasaknya. Misalkan goreng diganti dengan rebus atau kukus.

15. Lakukan timbang badan secara rutin

Dengan cara ini, Anda jadi tahu kapan bobot Anda sudah berlebih. Sebuah studi menunjukkan, mereka yang rutin menimbang dapat mengurangi kenaikan berat badan daripada yang tidak rutin menimbang.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: