Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Anies Balas Ucapan Jokowi Soal Penyebab Banjir: Nggak Banyak Sampah Tuh di Halim

Anies Balas Ucapan Jokowi Soal Penyebab Banjir: Nggak Banyak Sampah Tuh di Halim Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menyampaikan bahwa di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, tidak ditemukan banyak sampah sekalipun. Meski, Halim adalah salah satu lokasi banjir di Jakarta. 

Menurut Anies yang juga mantan Mendikbud ini, ia tidak terlalu yakin jika sampah dituding sebagai salah satu sebab banjir seperti sempat diungkapkan Presiden Joko Widodo.

Baca Juga: Anies Rupanya Butuh Bendungan Jokowi untuk Atasi Banjir

"Di Halim itu, setahu saya tidak banyak sampah. Namun, bandaranya kemarin tidak bisa berfungsi (karena banjir). Apakah ada sampah di bandara?" ujar Anies di sela-sela meninjau banjir di Kampung Pulo, Jakarta, Kamis (2/1/2020).

Anies menyampaikan, ia memiliki pandangan bahwa banjir disebabkan banyak faktor. Salah satu faktor yang kuat adalah tingginya curah hujan di beberapa titik seperti diprakirakan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

"Kalau kita lihat, titik-titik banjir dengan titik-titik ramalan BMKG itu hampir simetris," ujar Anies.

Anies juga mengemukakan, sekalipun begitu, ia belum ingin berdebat tentang sebab banjir. Hal yang dinilai perlu lebih diprioritaskan saat ini adalah evakuasi serta penanganan atas ribuan warga yang terdampak banjir.

"Jadi pada fase ini, saya selalu katakan, kita fokus pada penyelamatan warga, fokus pada evakuasi warga," ujar Anies.

Sebelumnya diberitakan, Presiden Joko Widodo menyebut penyebab banjir yang terjadi di wilayah Jabodetabek terjadi lantaran kerusakan ekosistem dan kerusakan ekologi. Tak hanya itu, dia mengatakan, perilaku masyarakat yang suka buang sampah sembarangan juga merupakan penyebab dari banjir awal tahun ini.

"Karena ada yang disebabkan oleh kerusakan ekosistem, kerusakan ekologi yang ada. Tetapi, juga ada yang memang karena kesalahan kita yang membuang sampah di mana-mana, banyak hal," kata Jokowi di gedung BEI, Jakarta, Kamis.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: