Terbukti Ampuh! Pioli Akui Tak Terkejut Dampak Instan Ibrahimovic di AC Milan
Kembalinya Zlatan Ibrahimovic langsung memberikan dampak instan buat AC Milan. I Rossoneri sukses dibawa meraih dua kemenangan beruntun dari tiga laga terakhir di Liga Italia 2019-2020. Pelatih Stefano Pioli mengklaim sudah tidak heran dengan pengaruh Ibrakadabra di lapangan.
Penyerang berkebangsaan Swedia itu tiba di Stadion San Siro dengan status bebas transfer setelah tidak memperpanjang kontrak di Los Angeles Galaxy. Keputusan AC Milan untuk memulangkan Zlatan Ibrahimovic terbukti ampuh.
Baca Juga: Inzaghi: Ibrahimovic Penting, Dia Dibutuhkan AC Milan
Pemain berusia 38 tahun itu memang hanya mencetak satu gol sejak kembali. Namun, mentalitas pemenang yang ditularkan sanggup membawa AC Milan tidak terkalahkan di tiga laga terkini. Pengaruh positif itu pun diakui oleh Stefano Pioli.
“Zlatan adalah sebuah nilai tambah, untuk dampak dan kehadirannya di sebuah pertandingan, serta sikap dan profesionalitasnya di kehidupan sehari-hari. Rekan-rekan setimnya langsung terhubung dengan Zlatan,” puji Stefano Pioli, sebagaimana dikabarkan Football Italia, Jumat (24/1/2020).
“Saya tidak terkejut dengan ini semua. Kita berbicara tentang seorang juara yang merupakan salah satu pemain terbaik dalam satu dekade terakhir. Saya berharap banyak darinya. Saya berhasil menemukan seseorang yang cerdas dan sangat membantu,” imbuh pelatih berkebangsaan Italia tersebut.
Tenaga Zlatan Ibrahimovic akan sangat dibutuhkan AC Milan ketika bertandang ke markas Brescia pada pekan 21 Liga Italia 2019-2020, Sabtu 25 Januari malam WIB. Sebab, Il Diavolo Rosso tengah memerlukan tambahan poin penuh sebanyak-banyaknya guna mencapai target masuk zona Eropa di akhir musim.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Shelma Rachmahyanti
Tag Terkait: