Revitalisasi trotoar Cikini mulai dilakukan pada Juni 2019. Program ini menjadi bagian dari upaya membuat kawasan Cikini dan sekitarnya menjadi wilayah budaya yang berpusat di Taman Ismail Marzuki (TIM). Revitalisasi ini rampung pada 10 Januari 2020.
Revitalisasi dilakukan dengan melebarkan trotoar dari yang awalnya 1,5 hingga tiga meter, menjadi empat hingga tujuh meter.
Selain lebih lebar, trotoar Cikini juga dilengkapi dengan sejumlah fasilitas seperti tempat duduk, peta transportasi umum, sampai blok pemandu tuna netra.
Terimakasih utk trotoarnya Pemkot Jakarta dan mas @aniesbaswedan. Saya tdk tahu apakah trotoar di Cikini ini sejak awal didesaian utk ramah anak apa bukan. Tapi yg pasti sore ini saya bawa anak saya jalan² disini dia suka dan nyaman. Minggu sore kendaraan lengang cuaca adem.???? pic.twitter.com/hkmGSZW0Al
— JANSEN SITINDAON (@jansen_jsp) January 26, 2020
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait: