Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sejumlah Maskapai Penerbangan Dunia Kini Setop Rute ke China

Sejumlah Maskapai Penerbangan Dunia Kini Setop Rute ke China Kredit Foto: (Dok. Angkasa Pura I)

Malaysia Airlines untuk rute Sabah-Shanghai ditangguhkan mulai 18 Februari. Japan Airlines jurusan Narita-Beijing juga batal terbang pada 17 Februari-28 Maret. Demikian halnya dengan ANA yang sama-sama dari Jepang.

Korean Air dari Incheon ke Wuhan batal hingga 27 Maret diikuti pembatalan lainnya dari Busan dan Jeju menuju Huanghshan, Zhangjiajie, Changsha, Kunming, Qingdao, Nanjing, Beijing, Shanghai, Shenzhen, Shenyang, Hefei, Hangzhou, Xiamen, Jinan, Tianjin, Weihai, Xi'an, dan Zhengzhou.

Philippine Airlines yang belakangan diperkuat sejumlah armada baru membatalkan semua penerbangan dari Manila ke semua kota besar di China, termasuk Makau hingga 29 Februari.

Dari Indonesia ada Lion Air, termasuk Batik Air, membatalkan semua penerbangan dari dan ke China.

Sebelumnya Kementerian Perhubungan RI juga telah membuat imbauan kepada maskapai di Tanah Air sehingga sejak 5 Februari sudah tidak ada lagi penerbangan ke China.

Penerbangan ke China dari Afrika yang dilayani Egypt Air, Kenya Airways, Air Morocco, Air Mauritius, Tanzania Airlines, dan Rwanda Airlines juga ditangguhkan.

Tidak ketinggalan dengan maskapai-maskapai penerbangan dari Australia, seperti Palau, Air New Zealand, Qantas, Jetstar, Virgin Australia juga membatalkan penerbangannya ke China dan Hong Kong.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: