- Home
- /
- New Economy
- /
- Energi
Dari Destinasi Wisata Prioritas hingga Venue MotoGP, Begini Kekuatan Kelistrikan KEK Mandalika
Perusahaan setrum pelat merah, PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN telah menyiapkan berbagai infrastruktur guna melistriki Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, salah satu destinasi pariwisata superprioritas yang sedang dikembangkan oleh pemerintah.
Anton Sugiarto, Senior Manager Transmisi dan Distribusi PLN Unit Induk Wilayah NTB, menyampaikan, pasokan listrik untuk KEK Mandalika masuk ke dalam sistem kelistrikan Lombok. Pasokan utama listrik kawasan ini ditopang oleh dua gardu induk (GI), yaitu GI Kuta berkapasitas 30 Mega Volt Ampere (MVA) dan GI Sengkol berkapasitas 30 MVA di Lombok Tengah.
"Saat ini GI Kuta baru memiliki beban sebesar 8,8 Megawatt (MW). Kami juga akan menambah kapasitas GI Kuta sebesar 60 MVA, jika bebannya terus meningkat," terang Anton, Selasa (18/2/2020).
Baca Juga: Goks! PLN Unggah Plesetan Film Parasite, Netizen Balas: 2020 Masih Mati Lampu, Parahsie
Dari sisi pasokan daya, PLN pun telah memiliki cadangan daya listrik yang cukup untuk mendukung KEK Mandalika. Saat ini sistem kelistrikan Lombok memiliki daya mampu sebesar 294 MW dengan beban puncak mencapai 264 MW, sehingga terdapat cadangan sebesar 30 MW.
Pada 2020, PLN juga akan mendapatkan pasokan daya pembangkit dari Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas dan Uap (PLTMGU) Lombok Peaker blok 2 berkapasitas 60 MW dan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Jeranjang Unit 2 berkapasitas 25 MW, sehingga akan meningkatkan cadangan daya mencapai 115 MW.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Rosmayanti