Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

DPRD Bakal Bentuk Panlih Wagub DKI, Gerindra Larang PDIP Ikutan

DPRD Bakal Bentuk Panlih Wagub DKI, Gerindra Larang PDIP Ikutan Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Muhammad Taufik (kiri) bersama Waketum DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad (tengah), dan Ketua Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta Rany Maulani (kanan), menunjukkan dokumen seusai memberikan keterangan pers tentang nama calon Wakil Gubernur (cawagub) DKI Jakarta di Kantor Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta, Senin (20/1/2020). Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta mengumumkan dua nama Cawagub DKI Jakarta yakni Ahmad Riza Patria dari Partai Gerindra dan Nurmansyah Lubis dari PKS, dan akan menyerahkan kedua nama tersebut kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk diteruskan kepada DPRD DKI Jakarta. ANTARA FOTO//ama. | Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Mohamad Taufik mengatakan pihaknya telah membentuk tata tertib (tatib) pemilihan Wakil Gubernur DKI Jakarta. Ia mengatakan DPRD DKI juga akan membentuk Panitia Pemilihan (Panlih).

Politisi Gerindra itu mengatakan Panlih ini terdiri dari unsur setiap fraksi, kemudian setiap fraksi mengirimkan satu perwakilannya untuk menjadi Panlih.

"Anggotanya sembilan orang dari setiap fraksi," ujarnya kepada wartawan, di gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (19/2/2020).

Baca Juga: Panas Pilwalkot Solo, Purnomo Bereaksi Begini Kalau Sampai PDIP Kasih Restu ke Anak Jokowi

Baca Juga: 'Ahok Lebih Jago Urus Banjir', Gerindra: Ini Upaya Jatuhkan Anies, Respondennya Aja Gak Nyambung

Namun, meski terdiri dari setiap fraksi, ia pun mennyebut PDI-P tidak boleh maju sebagai calon ketua Panlih.

"Gini kita sepakati kemarin tidak Gerindra, tidak PKS, PDI-P juga enggak. Nanti diserahkan ke kawan-kawan (fraksi lainnya)," jelasnya.

Sambungnya, PDI-P tidak boleh jadi ketua Panlih, sambungnya, karena memiliki hak suara terbanyak dalam pemilihan.  

"PDI-P merasa porsi partai besar, jadi dikasih ke yang lain," imbuhnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan pihaknya sudah mengirimkan surat kepada seluruh fraksi. Kemudian, Senin pekan depan, tiap fraksi akan menyetorkan namanya yang diakukan sebagai anggota Panli

"Kemudian nanti ditetapkan, terus setelah itu dia memberitahu secara resmi kepada calon," tukasnya.

 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: