Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

11 Pemimpin Bisnis Ini Rela Potong Gaji 100% Demi Sokong Pekerja di Tengah Pandemi

11 Pemimpin Bisnis Ini Rela Potong Gaji 100% Demi Sokong Pekerja di Tengah Pandemi Kredit Foto: Twitter/The Washington Times

2. Disney

Mulai bulan ini sampai akhir 2020, Ketua Eksekutif Disney, Bob Iger mengaku akan merelakan gajinya di tengah pandemi, menurut laporanĀ Variety.

Gaji Bob Chapek yang baru-baru ini menggantikan Iger sebagai CEO Disney juga akan dipotong 50%. Mulai 5 April, eksekutif levelĀ VP akan menerima potongan gaji 20%, Senior VP mengalami potongan 25%, dan Wakil Presiden Eksekutif juga akan mengalami potongan gaji 30%.

3. Lyft

Melalui surel ke pengemudi, Pendiri Lyft, John Zimmer dan Logan Green mengatakan akan menyumbangkan gaji mereka hingga Juni untuk mendukung kebutuhan para mitra di tengah pandemi.

4. Maskapai Penerbangan Delta

CEO Delta Air Lines, Ed Bastian menyebut akan memberikan 100% gajinya untuk operasional perusahaan selama enam bulan ke depan.

Perusahaan juga menawarkan pengunduran diri sukarela dalam jangka pendek, serta menghentikan proses perekrutan karyawan baru.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna

Bagikan Artikel: