Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Formula Apa yang Dipakai Australia Sehingga Mampu Perlambat Laju Penyebaran Virus Corona?

Formula Apa yang Dipakai Australia Sehingga Mampu Perlambat Laju Penyebaran Virus Corona? Kredit Foto: Reuters/Stephen Lam

Letak geografis yang menguntungkan

Faktor lain yang menguntungkan Australia dalam menekan penyebaran virus corona adalah posisinya sebagai benua yang tidak memiliki perbatasan darat dengan negara-negara lain. Selain lewat perairan, Australia hanya bisa dicapai lewat udara.

Negara lain seperti Selandia Baru, juga negara-negara di kawasan Pasifik dan juga Taiwan, yang memiliki kemiripan letak geografis seperti Australia sejauh ini juga mengalami hal yang sama.

Usaha menutup perbatasan lebih mudah dilakukan dibandingkan dengan Inggris, misalnya, yang walau terpisah dari Eropa, memiliki hubungan yang erat dan lalu lintas yang padat dalam berbagai bentuk dengan Eropa.

Hal tersebut juga dialami Amerika Serikat, yang merupakan bagian dari benua Amerika, dan memiliki salah satu lalu lintas udara paling sibuk di dunia.

Hal yang semula tidak diduga oleh Australia adalah penyebaran virus banyak dialami oleh mereka yang berlibur di kapal pesiar. Setelah pemerintah memiliki data bahwa lebih dari 80 persen kasus corona positif di Australia berasal dari luar negeri, Australia segera menerapkan pembatasan ketat.

Salah satunya adalah memaksa warga yang baru datang dari luar negeri untuk tinggal di hotel selama dua minggu dengan biaya pemerintah Australia, satu-satunya negara yang mengambil kebijakan seperti ini.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: