Krisis Corona, Startup Negara Ini Dapat Bantuan dari Pemerintah, Totalnya Capai Angka . . . .
Pemerintah Inggris menyiapkan paket dukungan senilai 1,6 miliar dolar AS (sekitar Rp25,1 T) untuk membantu para perusahaan rintisan (startup) bertahan di tengah pandemi corona.
Startup di seluruh negeri telah meminta dukungan keuangan setelah para kompetitor di Prancis dan Jerman diberi akses pendanaan masing-masing senilai 4 miliar euro dan 2 miliar euro.
Paket dukungan itu diluncurkan oleh Menteri Keuangan Inggris, Rishi Sunak dan terdiri dari dua inisiatif. "Pertama, skema pinjaman senilai 500 juta euro untuk startup dengan pertumbuhan tinggi, khususnya yang masih berada di tahap awal," kata lembaga itu, dikutip dari CNBC Internasional, Selasa (21/4/2020).
Baca Juga: Rugi Rp265 T, Raksasa Investasi Miliarder Jepang Babak Belur
Skema itu akan berjalan dari Mei hingga September. Pada tahap awal, pemerintah akan mengucurkan dana senilai 250 juta euro, sedangkan sisanya akan berasal dari sektor swasta. Sementara itu, startup yang tidak terdaftar akan mendapat pinjaman senilai 125 ribu euro-5 juta euro.
Departemen Keuangan berkata, "kami akan menjaga nominal dana yang sedang ditinjau."
Untuk bisa mendapatkan pinjaman dalam program 'Future Fund' itu, startup harus sudah mengumpulkan dana senilai 250 ribu euro dari investor dalam lima tahun terakhir.
Sementara itu, 750 juta euro sisanya dikhususkan untuk startup yang fokus pada penelitian dan pengembangan. "Startup merupakan pendorong penelitian dan pengembangan, salah satu kekuatan ekonomi kami yang hebat. (Mereka) akan membantu mendorong pertumbuhan kami untuk keluar dari krisis virus corona," kata Sunak.
Pembicaraan tentang paket dukungan startup tahap selanjutnya juga sedang berlangsung.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna
Tag Terkait: