Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Masker dengan Beragam Corak Jadi Budaya Baru Warga Jerman, Seperti Apa?

Masker dengan Beragam Corak Jadi Budaya Baru Warga Jerman, Seperti Apa? Wanita mengenakan masker bercorak, jadi tren baru di Jerman. | Kredit Foto: Picture Alliance/Sven Simon/F Hoermann

Disiplin, regulasi, dan perubahan kehidupan sehari-hari

Pertengahan Maret, Jerman mulai memberlakukan lockdown dan pembatasan di semua negara bagian. Stephan Grünewald, penulis beberapa buku mengenai karakter orang Jerman mengatakan, mentalitas warga Jerman yang biasa berdisiplin sangat membantu penerapan lockdown dan pembatasan sosial.

“Taat aturan dan disiplin memang bagian dari tipikal Jerman,“ kata Stephan Grünewald. Selain itu, warga Jerman sudah biasa hidup secara terstruktur dan terencana, demikian juga dengan para pengambil kebijakan yang menyusun rancangan dan strategi.

Di samping disiplin warga, bermunculan juga berbagai inisiatif yang ingin menunjukkan solidaritas dan siap membantu dalam situasi krisis. Dari bantuan berbelanja untuk orang-orang yang dikarantina atau warga lanjut usia sampai menyiapkan paket makanan untuk warga yang memerlukan.

Berbagai ide kreatif juga bermunculan menghadapi situasi corona, restoran dan supermarket menyediakan layanan belanja online. Sekarang, pelonggaran mulai dilakukan secara bertahap. Toko-toko, sekolah, salon rambut dan kecantikan mulai beroperasi lagi.

Dibandingkan dengan situasi sebelum corona, pemandangan sehari-hari sudah banyak berubah. Ada aturan jarak sosial 1,5 sampai 2 meter, antrian terlihat di depan supermarket dan toko-toko besar.

Tapi yang paling mencolok adalah orang-orang yang memakai masker wajah di mana-mana. Karena banyak orang mulai menjahit maskernya sendiri, banyak sekali motif warna-warni.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: