Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Konser Raya Himpun Dana Rp1 Miliar Lebih untuk Perangi Covid-19

Konser Raya Himpun Dana Rp1 Miliar Lebih untuk Perangi Covid-19 Kredit Foto: PTTEP
Warta Ekonomi, Bogor -

Upaya menekan penyebaran virus Corona (COVID-19), membuat sejumlah kegiatan masyarakat dibatasi. Menghadapi itu, berbagai kegiatan dan program Dompet Dhuafa (DD) digulirkan sesuai protokol kesehatan gugus tugas Covid-19.

Salah satunya menggelar konser #CukupDariRumah bersama Dwiki Dharmawan dan AMI Awards yang juga didukung oleh perusahaan migas asal Thailand, PTT Exploration and Production (PTTEP) dan Manulife Investment Management. Konser ini disiarkan langsung oleh Kompas TV dan kanal YouTube Kompas pun Dompet Dhuafa TV kemarin malam (Jum'at, 22/5/2020).

Sederet nama musisi turut menjadi bagian dari Konser Musik #CukupDariRumah. Antara lain Dwiki Dharmawan, Ita Purnamasari, Reza Artamevia, Nola B3 & Naura, Annisa Rahman, Mario Ginanjar, Naga hingga Band Radja serta di pandu oleh Shafira UMM dan Riko Anggara.

Baca Juga: Alhamdulillah! Daerah Ini Catat Angka Kesembuhan Corona Tertingginya, 13 Orang Sembuh!

Nasyith Majidi selaku Ketua Yayasan Dompet Dhuafa Republika mengatakan, mengapresiasi pihak-pihak yang terlibat, seperti jajaran komunikasi yang diisi anak-anak muda dengan kreativitas luar biasa. Meskipun kalau dilihat dari segi kelengkapan infrastruktur masih sederhana. Tetapi bisa mencapai hasil yang maksimal.

Selain itu, juga menghasilkan kolaborasi yang baik dengan banyak pihak. Tidak hanya seniman, tetapi juga dengan pihak-pihak yang juga mempunyai fokus terhadap dunia kemanusiaan. Termasuk kerja sama dengan Kompas TV. Kompas TV sendiri, full support.

(Mereka) tidak memetik biaya apapun pada kita, karena saya yakin Kompas TV juga mempunyai fokus kepada kemanusiaan sama seperti kita," ujar Nasyith.

Dampak pandemi Covid-19 telah menyentuh semua lapisan masyarakat. Artinya untuk bisa melewati masa krisis ini. Dibutuhkan semangat gotong-royong yang merupakan ciri khas identik warga Indonesia.

Total penghimpunan dari konser ini mencapai Rp. 1.129.475.545, nantinya dana tersebut akan dialokasikan kepada penanggulangan Covid-19. Sejak awal Covid-19 menjadi pandemi di Jakarta, pada periode 16 Maret - 18 Mei 2020, Dompet Dhuafa telah memberikan manfaat pada pihak-pihak terdampak Covid-19 maupun tim medis yang selalu siap siaga dalam melayani para pasien.

Adapun layanan Dompet Dhuafa berupa penyemprotan disinfektan, pemasangan bilik disinfektan, pengadaan alat pelindung diri (APD), sembako pangan, paket makanan berbuka dan sahur, pengadaan rumah sakit darurat dan layanan antar jemput ambulan jenazah.

"Sebagian besar ke arah penanggulangan Covid-19. Baik itu untuk Tim Medis yang berjuang di depan maupun masyarakat terdampak," tutup Nasyith.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Agus Aryanto
Editor: Tanayastri Dini Isna

Bagikan Artikel: