Prabowo Titip Pesan Bagi Masyarakat yang Rayakan Idul Fitri di Tengah Pandemi
Ketua Umum Partai Gerindra itu juga mengucapkan terima kasih masyarakat yang masih tetap bertahan di dalam rumah, mengikuti anjuran pemerintah untuk tidak keluar dan tetap di rumah. Dirinya memahami bahwa hal itu tidaklah mudah.
Prabowo berharap setelah satu bulan menjalani ibadah puasa dapat membentuk pribadi-pribadi yang tangguh dan bersih hatinya. Dengan ketangguhan itu diharapkan mampu memberikan sumbangsih nyata bagi Indonesia.
“Oleh karenanya mari kita sambut kemenangan kali ini, dengan semangat yang lebih besar lagi, karena tantangan kita justru semakin besar. Masih ada hal-hal mendesak yang harus kita hadapi termasuk COVID-19 ini,” tutur dia.
Tak lupa, Prabowo mengucapkan selamat merayakan Lebaran bagi seluruh umat muslim di berbagai penjuru negeri. Meski di tengah pandemi, dirinya berharap ibadah puasa melahirkan pribadi-pribadi yang suci.
“Mohon maaf lahir dan batin atas segala khilaf dan salah. Semoga kita tetap bisa menangkap makna Idul Fitri ini meski di tengah pandemi dan kembali menjadi menjadi pribadi yang suci, sesuci seperti saat kita dilahirkan. Amin,” pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Fajria Anindya Utami
Tag Terkait: