Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Good Job! Satu-Satunya yang Menghijau, IHSG Terbaik di Asia!

Good Job! Satu-Satunya yang Menghijau, IHSG Terbaik di Asia! Kredit Foto: Antara/Dhemas Reviyanto
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bursa Asia tertekan sepanjang hari ini, Kamis, 16 Juli 2020. Hingga sore ini, keempat indeks saham utama di Asia masih memerah signifikan, yakni Nikkei turun 0,76%, Hang Seng turun 1,97%, Shanghai turun 4,50%, dan Strait Times turun 0,99%.

Baca Juga: Bursa Asia Boleh Terkapar, Tapi IHSG Terus Bersinar!

Baca Juga: Jawab Kasus Denny Siregar, Telkom Tegas: Itu Bukan Peretasan Data

Berbanding terbalik dengan bursa Asia, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) justru perkasa sepanjang hari ini. Saat penutupan pasar, IHSG terapresiasi 0,44% ke level 5.098,37. Jangkauan gerak IHSG sejak pagi hingga sore terpantau berada di level terendah di 5.075,83 hingga level tertinggi di 5.108,26.

Baca Juga: Masuk dalam Gugatan, Emiten Sinar Mas Bersuara! Jawabannya Kompak

IHSG bertahan di zona hijau karena didukung oleh suntikan dana asing. Bursa mencatat, dalam sehari asing telah mengguyur pasar modal sebesar Rp123,29 miliar.

Sejumlah 8,81 miliar saham diperdagangkan dengan frekuensi 587.847 kali dan membukukan transaksi harian sebesar Rp6,87 triliun. Pergerakan saham yang terpantau meliputi 187 saham naik, 216 saham turun, dan 176 saham lainnya stagnan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: