Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

PKS: Pemerintah Jangan Hanya Pandai Buat Rencana

PKS: Pemerintah Jangan Hanya Pandai Buat Rencana Kredit Foto: Istimewa

Fraksi PKS DPR sudah banyak menyoroti dan mengkritisi kebijakan Pemerintah di masa pandemi yang dinilai buruk. Mulai dari tidak fokusnya penanganan, lambatnya respon, inkonsistensi kebijakan, program yang bermasalah seperti kartu prakerja online, koordinasi lintas sektor yang amburadul sampai-sampai harus dibuat gugus tugas sendiri, anggaran yang tidak terkelola dengan baik berdampak langsung pada penyerapan anggaran yang sangat rendah padahal rakyat sudah menjerit.

"Ini yang menjadi tantangan Pemerintah, jangan hanya pandai buat rencana lalu beretorika di depan publik, di tambah marah-marahnya Presiden kepada para menterinya. Bukan itu yang diinginkan rakyat, melainkan bukti nyata di lapangan," tegas Jazuli.

Fraksi PKS juga menyoroti keberihakan pemerintah pada rakyat di masa pandemi ini, pasalnya di tengah pandemi iuran BPJS Kesehatan malah naik, sementara harga BBM yang seharusnya turun tidak diturunkan. Stimulus kepada UMKM juga tak kunjung dirasakan secara masif.

"Atas semua kritik konstruktif Fraksi PKS tersebut seharusnya Pemerintah mengambil respon yang cepat, tepat, dan sistematis dengan kerja nyata untuk rakyat. Jangan rakyat yang sudah susah ditambah pening dengan kebijakan Pemerintah yang tidak jelas. Momentum HUT RI ini harus memacu kinerja Pemerintah sehingga Indonesia bisa keluar segera dari wabah dan dampaknya," ungkap Jazuli.

Anggota DPR Dapil Banten ini mengajak seluruh masyarakat untuk terus mengambil peran dalam mengisi kemerdekaan. Tidak harus di pemerintahan, tidak harus terjun ke politik, tapi juga di lapangan sosial, pendidikan, budaya hingga dunia usaha dan bisnis. 

"Tidak bisa kemerdekan ini hanya diisi oleh satu pihak dan satu aspek saja. Semuanya harus sinergis dan saling melengkapi, dan paling penting semua peran itu harus didasari tanggung jawab terhadap kemajuan bangsa dan negara," pungkas Jazuli.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: