Pasukan Perbatasan Makin Panas, India-China Tatap Muka di Rusia
Perbatasan India dan China masih panas. Dua negara itu kabarnya sudah menyiapkan pasukan militer secara besar-besaran.
Mengutip Viva, Sabtu (5/9/2020), India kini telah mengerahkan ribuan tentara dan pasukan tank ke wilayah sekitar Danau Pangong Tso.
Pasukan militer India bersiaga penuh untuk mengantisipasi terjadi konfrontasi dengan tentara China. Sementara, China juga masih bertahan di posisi beberapa kilometer dari lokasi konsentrasi penumpukan pasukan India.
Baca Juga: Soal Isu Pangkalan Militer China di Indo, Menlu Tegas Buka Suara
Baca Juga: Penjualan TikTok di Amerika Dijegal Ekspor China, Apa Solusinya?
Di saat bersamaan, proses penyelesaian konflik terus berlangsung, yang terbaru Menteri Pertahanan India, Rajnath Singh dan Menteri Pertahanan China, Jenderal Wei Fenghe sudah melakukan pembicaraan. Petinggi kedua negara menggelar pertemuan di Moskow.
Hanya saja dikabarkan pembicaraan sengketa cukup alot. India dan China sama-sama masih ngotot saling salah menyalahkan terkait tindakan-tindakan pelanggaran batas wilayah yang dilakukan militer kedua ngara di Garis Kontrol Aktual (LAC).
Meski begitu, Panglima Angkatan Darat India, Jenderal Manoj Mukund Naravane sangat yakin konflik akan mereda bahkan berakhir tanpa harus terjadi perang terlebih dahulu.
"Kami yakin bahwa masalah dapat diselesaikan sepenuhnya melalui pembicaraan," kata Naravane seperti dilansir ANI.
Konflik antara India dan China di perbatasan sudah berlangsung sejak puluhan tahun silam. Dan sudah banyak nyawa militer kedua negara melayang sia-sia. Yang terbaru sempat terjadi konfrontasi fisik di Lembah Galwan, Ladakh Timur pada Juni 2020. Dalam bentrokan itu puluhan tentara tewas dari kedua belah pihak.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Tanayastri Dini Isna
Tag Terkait: