Bukan Sekadar Platform Teleconference, Lark Bisa Integrasikan Berbagai Pekerjaan
Sejak pandemi covid-19 berbagai kegiatan mulai dilakukan secara virtual, termasuk dalam belajar dan bekerja. Memenuhi kebutuhan tersebut, platform teleconference dan meeting virtual mulai bermunculan. Dari sekian nama salah satunya adalah Lark.
Bukan sekedar platform teleconference virtual, Lark adalah platform generasi terkini yang memaksimalkan sinergi pengguna untuk bekerja bersama sebagai sebuah tim. Lark terdiri dari Lark Messenger, Lark Docs, Lark Calendar, Lark Video Conferencing, Lark Mail, dan Lark Workplace, yang terintegrasi dengan sejumlah aplikasi pihak ketiga. Semua fungsi tersebut terintegrasi dalam sebuah aplikasi tunggal yang tersedia di Mac, PC, iOS dan Android. Baca Juga: Jubir COVID-19: Perubahan Perilaku Kurangi Beban Tenaga Kesehatan
Suryanto Lee, Senior Profesional Service Consultant Lark, dalam keterangan tertulisnya, Kamis (8/10/2020), mengatakan, masing-masing fitur tersebut memiliki fungsi dan keunggulan dibanding dengan platform yang lain. Pertama, Lark Messenger di desain untuk memaksimalkan komunikasi antar anggota dalam grup. Di mana satu grup di Lark Messenger bisa menampung sampai dengan 5.000 anggota. Messenger di Lark juga diperlengkapi dengan fitur unlimited searchable chat history, yang memungkinkan anggota baru dalam grup untuk mendapatkan informasi dari diskusi sebelumnya di grup tersebut. Anggota juga dapat menelepon, memeriksa jadwal kolega, mengirim dokumen — semuanya dalam jendela obrolan. Lark Messenger juga dapat menterjemahkan pesan secara otomatis dari lebih dari 100 bahasa ke dalam bahasa Inggris, Cina, Jepang, dan Thailand. Baca Juga: 5 Langkah Sederhana untuk Turunkan Kasus Covid-19 di Klaster Keluarga
Selanjutnya, Lark Video Conferencing memungkinkan melakukan pertemuan secara daring menjadi lebih leluasa. Karena memberikan menit tak terbatas hingga 100 peserta dengan terjemahan langsung. Magic Share, cara yang lebih baik untuk berbagi file selama panggilan. Edit konten bersama-sama secara waktu nyata tepat di jendela panggilan dan gulir dokumen sesuai keinginan. Serta pengalaman panggilan video yang ditingkatkan dengan latar belakang kabur, kebisingan latar belakang berkurang, dan tata letak dinamis
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait: