Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

La Nina Bawa Berkah Produktivitas, PPKS Kasih 4 Petuah ke Petani Sawit

La Nina Bawa Berkah Produktivitas, PPKS Kasih 4 Petuah ke Petani Sawit Kredit Foto: Antara/FB Anggoro

"Penunasan pelepah harus segera mungkin. Kalau tidak bunga dan tandan buah akan busuk," terang Iput.

Kedua, mengoptimalkan penampungan air hujan pada rorak, parit diskontinu, kolam penampung, embung, dan penampung air alami seperti danau buatan (water catchment area). Selain itu, pada areal yang sering tergenang, diusahakan segera merevitalisasi saluran drainase yang ada agar tidak terjadi banjir.

Ketiga, persiapkan prasarana jalan seperti main road dan collection road agar tidak licin dan rusak pada musim hujan. Prasarana panen seperti jalan panen, tangga panen, jembatan panen juga harus dipastikan dalam kondisi baik.

"Jalan terutama akses ke kebun harus diperbaiki sebelum curah hujan tinggi. Nanti susah mengeluarkan buah dari kebun," kata Iput.

Keempat, penyesuaian rotasi panen, karena umumnya akan terjadi panen raya pada musim-musim tersebut. Panen tepat dan bersih harus dilakukan, jangan sampai brondolan tidak terkutip serta diharapkan rentan di lapangan dapat diminimalisasi.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ellisa Agri Elfadina
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: