Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Setahun PP Fahmi Ummi Berbuat untuk Kemaslahatan Ummat

Setahun PP Fahmi Ummi Berbuat untuk Kemaslahatan Ummat Kredit Foto: Khairunnisak Lubis
Warta Ekonomi, Medan -

Alhamdulillah, setahun kehadiran Pengurus Pusat Forum Silaturrahmi Ummi Muslimah Indonesia (PP Fahmi Ummi) insyaa Allah dapat berkembang pesat dan sudah melaksanakan berbagai kegiatan yang berhubungan dengan kemaslahatan ummat. 

Ketua Umum PP Fahmi Ummi Misliani Sri Rahayu, menyampaikan, Fahmi Ummi sejak didirikannya  pada tanggal 09 November 2019 bertepatan dengan 12 Rabiul Awal 1441 H, bererti selama setahun perjalanan organisasi Fahmi Ummi, sudah melaksanakan berbagai kegiatan yang umumnya untuk kepentingan  ummat, dan bertujuan dapat bermanfaat  masyarakat banyak.

“Hal ini tentunya sudah sesuai dengan keinginan inisiator berdirinya PP Fahmi Ummi sekaligus sebagai pembina H.R. Muhammaad Syafii, Hormat kami pada beliau hari ini tidak bisa hadir karna masih berada di Jakarta,” katanya, Minggu (22/11/2020) kemarin.

Disebutkannya, dalam hal pengembangan organisasi,  Pengurus Pusat  Fahmi Ummi sudah membentuk Pengurus Wilayah di beberapa Kabupaten/Kota di Provinsi Sumatera Utara,  antara lain Medan, Deli Serdang, Serdang Bedagai, Tebing Tinggi, Asahan, Batu Bara, Langkat, Binjai, Siantar, dan beberapa daerah lain yang sedang mempersiapkan Kepengurusan, meskipun ada beberapa daerah yang belum semua dilantik akibat pandemi Covid-19. 

“Selain itu  juga sudah membentuk  Pengurus Kordinator generasi mudi Muslimah yang  disebut Fahmi Annisa. Saat ini sudah ada 5 kabupaten yang telah dilantik dan Insya Allah akan ada 4 kabupaten yang menyusul yang akan dilantik," ujarnya.

Dijelaskannya, target Fahmi Ummi di tahun 2021 sudah terbentuk kepengurusan Wilayah Fahmi Ummi di seluruh provinsi Sumatera Utara dan di sejimlah provinsi lainnya seperti Padang, Riau, Jakarta, Jawa  Barat. Ini juga insya Allah pada akhir tahun 2021 sudah terbentuk.

Menurutnya, saat ini diperkirakan anggota Fahmi Ummi di Sumatera Utara  sudah mencapai 1500 orang. Harapan kedepan Fahmi Ummi bisa lebih maju  dan dapat bermanfaat bagi orang banyak dan seluruh masyarakat di Sumatera utara Khususnya  dan seluruh indonesia pada umumnya.   

Sementara itu, Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi menyampaikan selamat Milad I kepada organisasi Fahmi Ummi. Semoga kedepannya semakin baik dan sukses dalam menjalankan  program-program untuk kemashlahatan ummat.

"Ada 3 hal  yang mungkin bisa menjadi pedoman anggota Fahmi Ummi dalam berorganisasi, diantaranya harus punya loyalitas diri dalam menggerakan program organisasi," ujarnya.

Kemudian harus punya komitmen dalam menjaga menjaga keutuhan dan saling menyayangi organisasi. Selanjutnya dengan ilmu yang dimiliki mampu bekerja sama dalam menjalan program atau kegiatan organisasi

“Besar harapan kita bersama,  Fahmi Ummi ini  dapat menjadi organisasi yang kuat dan bermanfaat bagi semua ummat dan golongan. Terakhir saya berpesan untuk ibu ibu anggota Fahmi Ummi tidak meninggalkan kewajiban terhadap tugas dan tanggung jawab di rumah tangga, jangan sampai mengganggu keharmonisan keluarga terutama mengurus para suami di rumah," pungkasnya.  

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: