Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Habis Guyur Investasi ke Gojek, Telkom Rilis Aplikasi Transportasi Online ke Timor Leste

Habis Guyur Investasi ke Gojek, Telkom Rilis Aplikasi Transportasi Online ke Timor Leste Kredit Foto: Tanayastri Dini Isna
Warta Ekonomi, Jakarta -

Operator telekomunikasi di Timor Leste, Telkomcel meluncurkan aplikasi transportasi daring MyTimor di Timor Leste. Telkomcel merupakan operator milik Telkom Indonesia International SA Timor Leste, anak usaha Telkom Indonesia.

Berdasarkan informasi yang Warta Ekonomi himpun, Selasa (8/12/2020), MyTimor saat ini punya tiga layanan, yakni: MyBlueTaxi, MyYellowTaxi, dan MySend. Di aplikasinya, masih ada dua layanan lain yang terkunci, yakni MyRide dan MyFood.

"Kami melihat Timor Leste adalah negara yang makin berkembang dan memiliki generasi milenial yang aktif memanfaatkan produk digital. MyTimor juga bisa masyarakat gunakan selama masa state-emergency akibat pandemi," ujar Kepala Eksekutif Telkomcel, Yogi Rizkian Bahar dalam keterangan resminya.

Baca Juga: E-Commerce Investor Gojek Ini Resmi Terima Transaksi Pakai Yuan Digital

Baca Juga: 9 Tips Bangun Startup dari Drakor 'Startup' yang Baru Tamat, Catat! | Review

Tim Warta Ekonomi (WE) pun telah mencoba mengunduh aplikasi MyTimor. Sekilas, tampilan antarmukanya mengingatkan tim WE pada aplikasi Gojek--karena warna hijau dan jenis huruf di dalamnya. Aplikasi itu tersedia dalam tiga bahasa, yakni: bahasa Tetum, bahasa Indonesia, dan bahasa Inggris.

Yang unik, di bagian pendaftaran, ada opsi penggunaan nomor HP Indonesia. Namun, saat WE mencoba mendaftar menggunakan nomor Indonesia, proses pengiriman kode OTP (One Time Password) tak kunjung berhasil sehingga registrasi tidak berhasil.

Sekadar informasi, peresmian MyTimor telah berlangsung pada Jumat (4/12/2020) dengan hadirnya Duta Besar Indonesia untuk Timor Leste, Sahat Sitorus.

Belum lama ini, Telkom Group mengungkapkan investasi bernilai 150 juta dolar AS (setara dengan Rp2,1 triliun) ke Gojek, lewat operator Telkomsel.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna

Bagikan Artikel: