Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) memuji langkah pemerintah yang akan memberikan vaksin gratis covid-19 kepada seluruh rakyat Indonesia. Hal itu dikatakan Ibas menanggapi pernyataan dari Presiden Joko Widodo yang menyatakan vaksin Covid-19 akan diberikan secara cuma-cuma kepada seluruh rakyat tanpa terkecuali.
"Kita apresiasi upaya Pemerintah untuk menggratiskan vaksin Covid-19 kepada masyarakat,” kata Ibas dalam keterangan persnya, Kamis, (17/12/2020)
Anggota DPR/MPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) 7 Jawa Timur ini meminta agar vaksin yang akan diberikan tersebut sudah harus melalui uji klinis dan terbukti aman.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Tak Mau Lihat Ada Praktik Jual-Beli Vaksin Covid-19 di Jateng
"Namun vaksin gratis yang akan disuntikkan kepada rakyat tersebut harus yang benar-benar verified dan aman,” pungkasnya.
Ibas juga berharap agar pemberian vaksin ini benar-benar menjadi solusi karena selama ini telah dinantikan lama oleh rakyat Indonesia. Ia juga meminta agar vaksin ini nantinya tidak menjadikan masalah baru, untuk itu pemerintah harus menyelesaikan tahapan-tahapan baik dari aspek keamanan dan kehalalannya.
“Juga harus teruji dan dapat dibuktikan efektifitasnya dalam mencegah virus Covid-19, sehingga tidak menimbulkan efek samping negatif di kemudian hari,” tandas Ibas.
Sebelumnya, Presiden Jokowi memberi kabar gembira terkait vaksin Corona. Vaksin Corona untuk masyarakat akan diberikan secara gratis.
"Setelah menerima banyak masukan masyarakat dan melakukan kalkulasi ulang, melakukan perhitungan ulang mengenai keuangan negara, dapat saya sampaikan bahwa vaksin COVID-19 untuk masyarakat adalah gratis," kata Presiden Jokowi lewat YouTube Sekretariat Kepresidenan, Rabu (16/12/2020).
"Sekali lagi, gratis, tidak dikenakan biaya sama sekali," tegasnya.
Jokowi memerintahkan jajaran kabinetnya dan pemda untuk memprioritaskan program vaksinasi di tahun anggaran 2021. Menkeu Sri Mulyani juga diminta merealokasikan anggaran terkait.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat