Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Menkeu: Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik Sangat Penting

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Menteri Keuangan (Menkeu) Chatib Basri mengatakan peningkatan kualitas pelayanan publik sangat penting untuk mendorong proses reformasi birokrasi yang makin memadai.

"Reformasi dilakukan dari hal yang paling sederhana. Salah satunya dengan memperbaiki kualitas pelayanan publik," kata Menkeu saat memberikan sambutan dalam acara Pencanangan Hari Kualitas Pelayanan Publik di Kementerian Keuangan di Jakarta, Jumat (18/7/2014).

Menkeu mengatakan pemberian pelayanan publik yang baik tidak mudah dilakukan, namun hal tersebut harus dilakukan dalam proses reformasi birokrasi karena dengan melakukan berbagai perbaikan maka kualitas pelayanan semakin baik.

"Kita harus bisa mengakui kesalahan. Kalau ada denial, tidak akan ada perbaikan. Karena semakin banyak persoalan maka semakin memperbesar peluang untuk mengadakan perbaikan pelayanan," katanya.

Menkeu mengatakan peningkatan pelayanan dengan melakukan perbaikan harus diupayakan karena rasa kepercayaan dari konsumen sangat penting dan respons cepat atas berbagai keluhan menjadi prioritas utama untuk dilakukan.

"Kalau kehilangan trust biayanya besar dan bisa mempengaruhi loyalitas. Solusinya bagaimana voice masyarakat bisa dipresentasikan dan komplain diubah menjadi sesuatu yang produktif," katanya.

Hingga saat ini penyelenggaraan pelayanan publik dan berbagai upaya peningkatan kualitas pelayanan publik telah dilaksanakan di lingkungan Kementerian Keuangan sejalan dengan proses reformasi birokrasi dan transformasi kelembagaan.

Reformasi birokrasi yang telah dilakukan oleh Kementerian Keuangan sejak awal dekade 2000-an pada hakekatnya berawal dari keinginan institusi untuk lebih meningkatkan kualitas pelayanan secara akuntabel dan transparan. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: